Temanggung, 27 Desember 2021
Pimpinan Ranting Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) dan Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU) Glapansari adakan lomba Kreativitas Anak Islam (KALAM).
Adapun lomba yang diselenggarakan terdiri dari 12 cabang lomba dengan pesertanya adalah perwakilan santri-santri TPQ yang ada di Desa Glapansari. Acara yang dihadiri oleh Kepala Desa, Ketua tanfidziyah Ranting NU Glapansari, Ketua LAZISNU Glapansari, Ketua GP Ansor Glapansari, Ketua PAC IPNU IPPNU Parakan, dan peserta KKN UNNES. Acara ini berlangsung tiga hari mulai dari tanggal 24 Desember 2021 sampai 26 Desember 2021, adapun juri lombanya yaitu ustadz – ustadzah TPQ se Desa Glapansari.
Acara ini dibuka langsung oleh Kepala Desa Bapak Sukendrio dalam sambutannya beliau turut mengapresiasi atas terselenggaranya KALAM. “Saya sangat mendukung dan mengapresiasi atas terselenggaranya lomba antar TPQ ini, diharapkan diselenggarakan acara ini dapat menggali potensi dari santri-santri TPQ dan saya turut bangga dan berterimakasih kepada anak IPNU IPPNU yang telah bersusah payah untuk bisa mengadakan acara ini”, ungkapnya.
Turut hadir juga Ketua Tanfidziyah Ranting NU Glapansari Bapak Subari dalam kesempatan ini beliau juga memberikan apresiasi kepada IPNU IPPNU Glapansari. “Saya sangat mengapresiasi kepada rekan-rekanita IPNU IPPNU Glapansari dapat mengadakan acara ini dengan lancar, saya harap acara ini dapat diadakan rutin setiap tahunnya maka IPNU IPPNU harus tetap kompak dan juga dari adik-adik santri TPQ untuk dibimbing agar setelah usia remaja nanti dapat ikut bergabung IPNU IPPNU”, ungkapnya
Lomba KALAM juga sebagai bentuk sosialisasi IPNU IPPNU dikalangan masyarakat khususnya di Desa Glapansari. “Kegiatan ini juga sebagai silaturahmi antar TPQ dan harapannya mampu menumbuh semangat para santri TPQ untuk berprestasi dan berkarya”, ungkap rekan Ahmad Nurhidayat selaku Ketua Ranting IPNU Glapansari.
Pawarta: PAC IPNU PARAKAN