Demak, PAC IPNU-IPPNU Sayung menggelar Apel dan kirab Santri bersama GP Ansor kecamatan Sayung dalam rangka memeriahkan peringatan hari Santri Nasional yang dimulai Apel terlebih dahulu di MA An-Nidhom Kalisari dan dilanjutkan kirab menuju SMP Islam Darut Tahfidz Karang Asem siang tadi (22/10).
Para santri dan banom-banom Nahdlatul Ulama sangat antusias sekali dengan diadakannya acara ini, hal ini terbukti dengan kehadiran mereka dari NU, Muslimat NU,GP Ansor, Fatayat NU, IPNU-IPPNU Serta Santri yang mewakili pesantrennya masing-masing dan siswa-siswa madrasah diniyah di kecamatan Sayung.
K. Muhammad Ajib selaku Rois Syuriah MWC NU Kecamatan Sayung turut hadir bersama Sugianto,S.IP.,MM. selaku camat Sayung serta Kapten Jayadi selaku Koramil kecamatan Sayung beserta para masyayikh yang lainnya guna membuka bersama Apel dan Kirab Santri.
Acara apel dan kirab santri ini diharapkan dapat selalu menggugah semangat para banom-banom Nahdlatul Ulama dan para santri khususnya diwilayah kecamatan Sayung untuk tetap selalu menjaga persatuan dan nasionalisme. Karena dengan persatuan dan kesatuan ini akan memperkuat benteng Negara Kesatuan Republik Indonesia.
Acara ini juga dimeriahkan tiga rombongan Drumband yang siap ikut andil memperingati hari santri nasional, dan uniknya banyak dari mereka yang personilnya dari pesantren yang diwakilinya. mulai dari SMK Al-Madatsir Karang Asem yang kebanyakan personilnya dari pondok pesantren BUQ Karang Asem sendiri, MA Darul Ulum Bulusari yang personilnya juga dari santri pondok pesantren Darul Ulum dan SMK Ky Ageng Jago dari Wringin jajar yang sebagian dari merekan dari pondok pesantren.