5S, Syarat IPNU Bisa Jadi Organisasi Unggul

Drs. Zainut Tauhid Sa’adi, M.Si, Ketua Pimpinan Pusat Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama 1988-1992 berpesan bahwa IPNU harus memiliki 5S untuk bisa menjadi satu organisasi yang unggul, yakni:

STRATEGI
Seluruh pengurus harus tetapkan strategi untuk mencapai satu tujuan bersama. Penyelenggaraan organisasi harus terencana dan terukur.

STRUKTUR
Komposisi kepengurusan yang ada di IPNU, dan setiap pengurus punya tanggung jawab masing-masing. Bekerja sesuai tupoksi. Struktur bisa bergerak kalau Ketua memiliki pola manajerial yang baik. Kalau ketua melaksanakan semuanya, namanya Ketua Kurang Kerjaan.

SKILL
Harus memiliki kemampuan untuk mengelola organisasi. SDM harus baik. Prestasi organisasi akan dilihat dari skill pengurus mengelola organisasi.

SISTEM
Satu kesatuan yang tidak dapat dipisah-pisahkan. Semua kesatuan dalam organisasi adalah komponen yang penting. Pengurus dari Ketua hingga pembantu umum semua penting.

SPEED & TARGET
Ada percepatan keinginan kita untuk mencapai tujuan. Bagaimana rencana itu bisa berjalan dengan baik, itu harus ada speed. Ada kecepatan untuk mencapai target yang kita harapkan.

Hal ini diungkapkan dalam acara UPGRADING Pengurus Wilayah IPNU Jawa Tengah, 4 Maret 2017 di Pondok Pesantren Ash-Shodiqiyah, Sawah Besar, Kaligawe, Semarang.

ipnu_cyber

ipnu_cyber

Leave a Reply